Portal Berita

Berita Terupdate dan Terlengkap

Portal Berita

Berita Terupdate dan Terlengkap

News

Sipropam Kawal Langsung Kapolres Tinjau Lokasi Banjir (SPM07) [DQ0VMO] [24 Januari 2026 | 12:50:11]

Personil Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polresta Tangerang melaksanakan pengawalan ketat terhadap Kapolres bersama Bupati Tangerang saat melakukan pengecekan langsung ke wilayah terdampak banjir di Kecamatan Cisoka. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Polri dalam memastikan keamanan, kelancaran, serta keselamatan pimpinan daerah selama berada di lokasi bencana.

Dalam pelaksanaan pengawalan, personil Sipropam memastikan setiap rangkaian kegiatan berjalan tertib dan aman, mulai dari perjalanan menuju lokasi hingga proses peninjauan kondisi banjir di lapangan. Selain itu, Sipropam juga berkoordinasi dengan personil Polresta Tangerang lainnya guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan serta memastikan akses masyarakat tetap terkendali.

Pengecekan wilayah banjir tersebut bertujuan untuk melihat secara langsung kondisi masyarakat yang terdampak, infrastruktur yang terendam, serta upaya penanganan dan bantuan yang telah dilakukan. Dengan adanya pengawalan ketat dari Sipropam, kegiatan pengecekan dapat berjalan lancar, aman, dan kondusif, sehingga Kapolres bersama Bupati dapat fokus melakukan langkah-langkah strategis dalam penanganan bencana banjir di wilayah Cisoka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *